Optimalisasi Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis Siswa SMP Melalui Pembelajaran Everyone Is A Teacher Here

Yenni Yenni, Silvi Elya Putri

Sari


Abstrak. Salah satu tujuan dalam pembelajaran matematika yaitu siswa mampu mengoptimalkan kemampuan berpikir kreatif dalam proses pembelajaran matematika. Namun, fakta yang ditemukan menunjukkan bahwa selama ini pembelajaran matematika belum berhasil mengoptimalkan kemampuan siswa dalam berpikir kreatif. Hal inilah yang membuat hasil pembelajaran matematika terhadap siswa menurun. Oleh sebab itu diperlukan suatu pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan berpikir kreatif siswa. Everyone is a Teacher Here (ETH) merupakan satu dari banyak strategi pembelajaran yang dapat membangkitkan aktifitas siswa dengan cara berperan sebagai guru dalam kegiatan penyampaian materi. Siswa dilibatkan untuk berpikir kreatif dengan menjawab soal yang sebelumnya sudah dibuat oleh guru dalam soal kemampuan berpikir dengan kreatif pada atematis. Tujuan penelitian untuk mengetahui peningkatan kemampuan berpikir kreatif matematis siswa menggunakan strategi ETH dengan siswa yang menggunakan metode konvensional. Metode yang digunakan adalah metode quasi eksperimen jenis nonequivalent control group design. Dengan sample penelitian adalah siswa kelas X G berjumlah 40 siswa sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas X H berjumlah 40 siswa sebagai kelas kontrol. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis yang dilakukan diperoleh nilai thitung = 2,89 dan ttabel =1,99 sehingga terdapat perbedaan kemampuan berpikir kreatif matematis siswa antara kelas kontrol dan kelas eksperimen. Adapun uji hipotesis N-Gain dari kelas eksperimen dan kelas kontrol diperoleh nilai thitung = 2,89 dan ttabel = 1,99 artinya peningkatan kemampuan berpikir kreatif matematis siswa yang menggunakan strategi ETH lebih baik atau lebih tinggi daripada peningkatan kemampuan berpikir kreatif matematis siswa yang menggunakan metode konvensional.

 

Kata Kunci. Berpikir kreatif matematis, Everyone is a Teacher Here (ETH).

 

Abstract. One of the principles in the administration of education that students are able to develop creative thinking skills in the learning process. But the fact that occur during learning of mathematics has not succeeded in improving the students' ability to think creatively. This makes the mathematics learning outcomes of the students declined. Therefore we need a study to improve students' ability to think creatively. Everyone is a Teacher Here (ETH) is one of the learning strategies which can arouse students' activity in a way acting as a teacher in the learning process and engage students in creative thinking by answering questions that have previously been made by teachers in the matter of mathematical creative thinking abilities. Purpose of research to increase students' ability to think creatively mathematically using ETH strategy with students using conventional methods. The method used is the method of quasi-experimental type of nonequivalent control group design. With a sample of this research is the students of class X G were 40 students as an experimental class and class X H class numbered 40 students as control. Based on the results of hypothesis testing conducted obtained value t = 2.89 and table = 1.99 so there are differences in mathematical ability of students creative thinking between the control class and experimental class. The N-Gain hypothesis testing of the experimental class and control class values obtained t = 2.89 and table = 1.99 means increased ability to think creatively mathematical ETH students who use the strategy better or higher than the increase of creative mathematical thinking skills students use conventional methods.

Keywords: Creative Thinking, Everyone is a Teacher Here (ETH).


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Khoiri, W. (2013). Implementasi Model Problem Based Learning Berbantuan Multimedia untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa Kelas VII SMP Negeri 4 Kudus Pada Materi Segitiga. Universitas Negeri Semarang.

Noer, S. H. (2011). Kemampuan Berpikir Kreatif Matematis dan Pembelajaran Matematika Berbasis Masalah Open-Ended. Jurnal Pendidikan Matematika. Lampung: Universitas Lampung.

Ruseffendi. (2010). Dasar-dasar Penelitian Pendidikan & Bidang Non-Eksakta Lainnya. Bandung: Tarsito.

Sapitri, E. (2011). Pengaruh Penerapan Strategi Pembelajaran Aktif tipe Everyone is a Teacher Here terhadap Kemampuan Pemahaman Konsep Matematika Siswa Kelas VIII SMP Negeri 8 Sawahlunto Tahun Pelajaran 2011/2012. Program Pasca Sarjana Pendidikan Matematika. Padang: STKIP PGRI : Tidak Diterbitkan.

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D). Bandung: Alfabeta.




DOI: http://dx.doi.org/10.33603/jnpm.v1i2.483

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##

Laman JNPM: http://jnpm.ugj.ac.id

JNPM memiliki p-ISSN 2549-8495 | e-ISSN 2549-4937

JNPM is licensed under a Creative Commons Attribution - Share Alike 4.0 Internasional License.

execute(); ?>