ANALISIS INDEKS HARGA KONSUMEN TERHADAP INDEKS HARGA SANDANG DAN PANGAN DI KOTA AMBON

Y A Lesnussa, H W M. Patty, A N Mahu, Muhammad Yahya Matdoan

Abstract


Indeks Harga Konsumen (IHK) merupakan salah satu indikator ekonomi penting yang dapat memberikan informasi mengenai perkembangan harga barang dan jasa (komoditas) yang dibayar oleh konsumen atau masyarakat khususnya masyarakat kota. Perubahan IHK dari waktu ke waktu menunjukkan fluktuasi harga barang dan jasa yang dikonsumsi masyarakat, Inflasi terjadi jika kenaikan dan deflasi jika terjadi penurunan. Gejolak harga barang dan jasa di suatu wilayah sangat berpengaruh terhadap kondisi ekonomi masyarakat setempat. Adapun tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pengaruh Indeks Harga Sandang dan Indeks Harga Pangan terhadap Indeks Harga Konsumen, serta membentuk model regresi linier berganda. Dari penelitian ini diperoleh hasil bahwa faktor Indeks Harga Sandang ( dan Indeks Harga Pangan ( barpengaruh secara signifikan terhadap Indeks Harga Konsumen (Y). Sehingga model persamaan regresi linier berganda yaitu dengan Koefisien Determinasi (R square) sebesar 0,98. yang artinya bahwa 98,6% Indeks Harga Konsumen dipengaruhi oleh faktor Indeks Harga Sandang ( dan Indeks Harga Pangan (dan sisanya 1,4% dipengaruhi oleh faktor-faktor lainnya.

 

Kata Kunci : Indeks Harga Konsumen, Regresi Linier Berganda


References


. Algifari.1997.Analisis Statistik Untuk Bisnis; dengan Regresi, Korelasi dan Nonparametrik.Yogyakarta : BPFE.

. BPS. (2013). Indeks Harga Konsumen 2013-2015. BPS, Maluku.

. Gujarati, Damodar. Ekonometrika Dasar , Terjemahan. Erlangga. 1999.

. Ghozali, I, 2005, Aplikasi Analisis Multivariat dengan program SPSS,

Universitas Diponogoro.

. Mason, R.D & Douglas A. Lind. 1996. Teknik Statistik Untuk Bisnis dan

Ekonomi, Jilid I I. Jakarta: Penerbit Erlangga.

. Sudjana.1992. Metoda Statistika.Bandung: Tarsito.

. Supranto, J. 2004. Analisis Multivariat Arti dan Interpretasi. Rineka Cipta.

Jakarta.

. Walpole,E.Ronald.1982. Pengantar Statistika, Edisi 3. Jakarta:

PT.Gramedia. Universitas Diponegoro, Se marang.




DOI: http://dx.doi.org/10.33603/e.v5i1.839

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


EUCLID terindeks oleh DOAJ, Google Scholar, ResearchBib, IPI, IOS dan Sinta.

This work is licensed under a Creative Commons Attribution - Share Alike 4.0 International License
execute(); ?>