DESAIN DIDAKTIS PENALARAN MATEMATIS PADA MATA KULIAH KONSEP DASAR MATEMATIKA

Lilis Marina Angraini

Abstract


Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kesulitan epistimologis mahasiswa (learning obstacle) dalam konsep matematika. Untuk mengurangi kesulitan mahasiswa (learning obstacle) tersebut dibuatlah desain didaktis. Penelitian ini dalam jangka pendek bertujuan untuk membuat desain didaktis pada mata kuliah Konsep Dasar Matematika SD. Sedangkan dalam jangka panjang adalah untuk menjadikan desain didaktis menjadi sebuah modul yang digunakan pada mata kuliah Konsep Dasar Matematika SD ini. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Penelitian Desain Didaktis (Didactical Design Research/ DDR). Penelitian ini dilaksanakan di Universitas Islam Riau jurusan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) semester I, yang mengikuti mata kuliah Konsep Dasar Matematika SD tahun ajaran 2019/2020 sebanyak 43 orang mahasiswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan triangulasi yaitu gabungan dari tes tertulis, wawancara dan studi dokumentasi, dengan sumber data mahasiswa, dosen dan juga buku ajar. Hasil penelitian berupa desain didaktis yang terdiri dari tiga desain pembelajaran. Desain didaktis dikembangkan melalui tiga tahapan. Pertama menyusun desain didaktis awal berdasarkan kesulitan mahasiswa, kedua analisis metapedadidaktik dilakukan saat pembelajaran berlangsung dan ketiga retrosfektif dilakukan dengan cara membandingkan hasil uji learning obstacle awal dan hasil uji learning obstacle akhir. Namun dalam artikel ini hanya membahas desain didaktis awal berdasarkan kesulitan mahasiswa dan analisis metapedadidaktik yang dilakukan saat pembelajaran berlangsung. Data di lapangan menunjukkan kesulitan belajar mahasiswa ada yang berkurang dan ada yang masih terjadi, sehingga desain didaktis revisi diperlukan untuk memperbaiki desain didaktis awal agar kesulitan belajar mahasiswa dapat teratasi. 


References


Adiwinata, dkk. (2018). Learning Obstacle untuk Siswa SMP Materi Tabung dan Kerucut. Prosiding Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika. UIN Raden Intan Lampung.

Creswell, W. J. (2014). Research Desain (Pendekatan Kualitatif, Kuantitatif, dan Mix). Jogyakarta: Pustaka Pelajar.

Ernasari, T. (2016). Desain Didaktis Materi Jenis dan Besar Sudut Berdasarkan Analisis Learning Obstacle Pada Buku Paket Teks Matematika Kelas III Sekolah Dasar di Kota Serang. Artikel Universitas Pendidikan Indonesia. Vol. 4.

Kahan, D.M. (2013). Ideology, motivated reasoning, and cognitive reflection. Judgment and Decision Making. Vol. 8, No. 4, pp. 407–424.

Loc & Uyen. (2014). Using analogy in teaching mathematics: an investigation of mathematics education students in school of education - Can Tho University. International Journal of Education and Research. Vol. 2 No. 7.

Mofidi, et al. (2012). Instruction of mathematical concepts through analogical reasoning skills. Indian Journal of Science and Technology. Vol. 5 No. 6.

Marsetyorini, A. D. & Murwaningtyas. (2012). Diagnosis Kesulitan Belajar Siswa Dan Pembelajaran Remedial Dalam Materi Operasi Pada Pecahan Bentuk Aljabar Di Kelas VIII SMPN 2 Jetis Bantul. Jurnal Ilmu Pendidikan. (Online), (http://ejurnal.fkip.usd.ac.id, diakses 15 Januari 2016).

Nurwani, dkk. (2017). Pengembangan Desain Didaktis Bahan Ajar Materi Pemfaktoran Bentuk Aljabar pada Pembelajaran Matematika SMP. Numerical: Jurnal Matematika Dan Pendidikan Matematika. 1(2), 193–206.

Priestley, M. (2013). Wandering about: analogy, ambiguity and humanistic mathematics. Journal of Humanistic Mathematics. Vol.3 Issue 1.

Robbia, D. (2013). Desain Didaktis Model Problem Solving Untuk Mengatasi Learning Obstacle Pokok Bahasan Teorema Phytagoras pada Pembelajaran Matematika Untuk Meningkatkan Kompetensi Matematis SMP. Jurnal Ilmu Pendidikan. (Online), (http://ejurnal.fkip.upi.ac.id, diakses 9 Januari 2016).

Rohimah, S. M. (2017). Analisis Learning Obstacles pada Materi Persamaan dan Pertidaksamaan Linier Satu Variabel. Jurnal JPPM. 10(1), 132–141. Retrieved from https://jurnal.untirta.ac.id/index.php/JPPM/article/download/1293/1036.

Romdhani, W. & Suryadi, D. (2016). Desain Didaktis Konsep Pecahan untuk Kelas III Sekolah Dasar. Edu Humaniora: Jurnal Pendidikan Dasar. Vol. 8. No.2. Hal 198-210.

Suryadi, D. (2011). Didactical Design Research (DDR) Dalam Pengembangan Pembelajaran Matematika 1. Jurnal Ilmu Pendidikan. (Online). (http://ejurnal.fkip.upi.ac.id, diakses 15 Februari 2016).

Suryadi, D. (2011). Kesetaraan Didactical Design Research (DDR) Dengan Matematika Realistik Dalam Pengembangan Pembelajaran Matematika. Makalah pada Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika. UNS.

Suryadi, D. (2013). Didactical design research (DDR) dalam pengembangan pembelajaran matematika. In Prosiding Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika (pp. 3–12).

Suryadi, D. (2016). Didactical Design Research (DDR): Upaya membangun kemandirian Berpikir Melalui Penelitian Pembelajaran. Makalah pada Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika. UNSWAGATI.

Suryana, dkk. (2012). Desain Didaktis Pengenalan Konsep Pecahan Sederhana Pada Pembelajaran Matematika Untuk Siswa Kelas III Sekolah Dasar. Jurnal Ilmu Pendidikan. (Online), (http://ejurnal.fkip.upi.ac.id, diakses 15 Februari 2016).

Safi’i, I. (2013). Diagnosis Kesalahan Siswa pada Faktorisasi Bentuk Aljabar dan Scaffoldingnya. Jurnal Ilmu Pendidikan. (Online), (http://ejurnal.fkip.unm.ac.id, diakses 15 Januari 2016).

Trouche, et al. (2015). The selective laziness of reasoning. Cognitive Science, 1–15. ISSN: 0364-0213 print / 1551-6709 online.

Yusuf, dkk. (2017). Analisis Hambatan Belajar ( Learning Obstacle ) Siswa SMP pada Materi Statistika. Jurnal Aksioma. 8(1), 76–86.




DOI: http://dx.doi.org/10.33603/e.v7i1.2638

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


EUCLID terindeks oleh DOAJ, Google Scholar, ResearchBib, IPI, IOS dan Sinta.

This work is licensed under a Creative Commons Attribution - Share Alike 4.0 International License
execute(); ?>