EFEKTIFITAS PENYULUHAN UNTUK MENINGKATKAN PENGETAHUAN DAN SIKAP MENGHADAPI DISMENORE PADA REMAJA PUTRI

Febriyana Intan Aryati, Witri Pratiwi, Ricardi W. Witjaksono Alibasjah

Sari


ABSTRAK

Latar Belakang: Dismenore merupakan nyeri haid yang umum dialami oleh remaja putri dan berpengaruh terhadap kualitas hidup. Pengetahuan remaja mengenai dismenore serta sikap menghadapinya berperan penting dalam kesehatan reproduksi remaja. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektifitas penyuluhan untuk meningkatkan pengetahuan dan sikap menghadapi dismenore pada remaja putri. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian pre-eksperiment menggunakan desain one group pre-test post-test. Sampel merupakan siswi kelas X dan XI SMAN 1 Kota Cirebon yang berusia 15-17 tahun. Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Data dikumpulkan melalui kuesioner tervalidasi yang berisi pertanyaan mengenai pengetahuan dan sikap menghadapi dismenorea. Penyuluhan diberikan menggunakan media slide show power point. Hasil: Sebelum dilakukan penyuluhan, mayoritas sampel penelitian memiliki tingkat pengetahuan yang baik (51%) dan tingkat sikap yang kurang (48%) tentang dismenore. Setelah dilakukan penyuluhan, semua sampel memiliki tingkat pengetahuan dan sikap yang baik tentang dismenore. Penyuluhan meningkatkan pengetahuan sebesar 27.37% (p=0.0001) dan sikap menghadapi dismenore sebesar 76.01% (p=0.0001). Simpulan: Penyuluhan efektif dalam meningkatkan pengetahuan dan sikap menghadapi dismenore pada remaja putri. Kegiatan penyuluhan mengenai dismenore pada remaja dapat ditingkatkan dan dilakukan secara rutin untuk meningkatkan derajat kesehatan reproduksi remaja.

Kata Kunci: dismenore, penyuluhan kesehatan, pengetahuan, sikap, remaja putri


Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Daftar Pustaka

Bernardi M, Lazzeri L, Perelli F, Reis FM, Petraglia F. Dysmenorrhea and related disorders. F1000Research. 2017;6:1-7. doi:10.12688/f1000research.11682.1

Kazama M, Maruyama K, Nakamura K. Prevalence of dysmenorrhea and its correlating lifestyle factors in Japanese female junior high school students. Tohoku J Exp Med. 2015;236(2):107-113. doi:10.1620/tjem.236.107

Juniar D. Epidemiology of Dysmenorrhea among Female Adolescents in Central Jakarta. Makara J Heal Res. 2015;19(1). doi:10.7454/msk.v19i1.4596

World Health Organization (WHO). Health education. https://www.who.int/topics/health_education/en/. Accessed July 24, 2020.

Februanti. Pengetahuan Remaja Putri Tentang Penanganan Dismenore. J Ilm Kesehat Keperawatan. 2017;17(1):157–65.

Nurul Hidayah Ur. Efektivitas Yoga Terhadap Nyeri Dismenore Pada Remaja. 2015;2(2):1–8.

Azwar, S. (2013). Sikap Manusia: Teori Dan Pengukurannya. Sikap Manusia: Teori Dan Pengukurannya. Https://Doi.Org/10.1038/Cddis.2011.1

Sabilu Y, Fachlevy AF, Kesehatan F, Universitas M, Oleo H. Analisis Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Disminorea Pada Remaja Putri Di Sma Negeri 8 Kendari Tahun 2016. Fak Kesehat Masy Univ Halu Oleo. 2017;2(6):1–14.

Ningsih, & Keintjem. Pengaruh Promosi Kesehatan Tentang Dysmenorhea Terhadap Peningkatan Pengetahuan Remaja Putri. Jidan, 2017 5(1).

W, Ni Wayan Kurnia W, Eviawati Wandira NK, Anisa MV. the Effect of Exercises on Primary Dysmenorrhea. 2015;4(November):60–5.

Winarni, W. Efektifitas Ceramah Dan Audio Visual Dalam Peningkatan Pengetahuan Dismenorea Pada Siswi Sma. Yogyakarta. 2016. Diambil Dari Http://Jurnal.Stikes-Aisyiyah.Ac.Id/Index.Php/Gaster/Article/View/120

Fatmawati M, Riyanti E, Widjanarko B. Perilaku Remaja Puteri Dalam Mengatasi Dismenore (Studi Kasus Pada Siswi Smk Negeri 11 Semarang ) Meliana. Fak Kesehat Masy. 2016;4(1):1–8.

Larasati T, Alatas F. Dismenore Primer dan Faktor Risiko Dismenore Primer pada Remaja. 2015;5(September):79–84.


Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Print ISSN: 2089-6042 || e-ISSN : 2579-7514
counter kostenlos Flag Counter
execute(); ?>