MEMBANGUN KEPUASAN KONSUMEN MELALUI KEWAJARAN HARGA DAN MEREK PRIBADI

Aang Curatman

Sari


Strategi pemasaran yang tepat akan mempengaruhi keberhasilan perusahaan. Salah
satu faktor yang dapat menentukan keberhasilan suatu perusahaan yaitu kepuasan konsumen.
Kepuasan konsumen merupakan suatu hal yang sangat berharga untuk mempertahankan
keberadaan konsumen. Beberapa faktor yang dapat meningkatkan kepuasan konsumen yaitu
kewajaran harga dan merek pribadi.
Desain Penelitian ini menggunakan desain descriptive dan metode survey.
Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah konsumen yang telah
melakukan pembelian produk Giant Kota Cirebon. Banyaknya populasi tidak dapat
diketahui secara pasti. Ukuran sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 100
orang.
Kewajaran harga berpengaruh terhadap kepuasan konsumen secara signifikan,
namun pengaruhnya belum memperlihatkan angka yang optimal. Hal ini menunjukkan bahwa
perlu dilakukan usaha-usaha dalam meningkatan persepsi kewajaran harga supaya tercipta
kepuasan konsumen Giant Kota Cirebon. Begitupun merek pribadi berpengaruh terhadap
kepuasan konsumen secara signifikan, namun pengaruhnya belum memperlihatkan angka
yang optimal. Hal ini menunjukkan bahwa perlu dilakukan usaha-usaha untuk meningkatan
kualitas merek pribadi supaya tercipta kepuasan konsumen Giant Kota Cirebon.
Kata Kunci : Kewajaran Harga, Merek Pribadi, Kepuasan Konsumen


Teks Lengkap:

PDF

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Flag Counter

Laman Jurnal LOGIKA: http://jurnal.ugj.ac.id/index.php/logika/index

Jurnal LOGIKA memiliki p-ISSN 1978-2560 dan e-ISSN 2442-5176

execute(); ?>