Sari
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komposisi media tanam pupuk kascing dan pupuk organik cair yang paling baik pengaruhnya terhadap pertumbuhan dan hasil mentimun (Cucumis sativus L). Rancangan percobaan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL), terdiri 9 perlakuan dan masing-masing perlakuan diulang 3 kali. Perlakuan terdiri; A (Pupuk kascing 25% dan pupuk organik cair 1 ml/polybag), B (pupuk kascing 25% dan pupuk organik cair 2 ml/polybag), C (pupuk kascing 25% dan pupuk organik cair 3 ml/polybag), D (Pupuk kascing 50% dan pupuk organik cair 1 ml/polybag), E (pupuk kascing 50% dan pupuk organik cair 2 ml/polybag), F (Pupuk kascing 50% dan pupuk organik cair 3 ml/polybag), G (Pupuk kascing 75% dan pupuk organik cair 1 ml/polybag), H (pupuk kascing 75% dan pupuk organik cair 2 ml/polybag), I (pupuk kascing 75% dan pupuk organik cair 3 ml/polybag). Komposisi media tanam pupuk kascing dan pupuk organik cair berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan, akan tetapi tidak memberikan pengaruh nyata terhadap hasil mentimun (Cucumis sativus L.) Kultivar Pluto, Komposisi media tanam pupuk kascing dan pupuk organik cair memberikan pengaruh yang baik terhadap jumlah daun umur 20 HST, 30 HST, dan diameter buah, dan tidak terdapat korelasi antara komponen pertumbuhan dengan hasil mentimun (Cucumis sativus L.)
Referensi
Arifin dan Suharsimi, 2010. Evaluasi Program Pendidikan Jakarta:Bumi Aksara
Departemen Pertanian, 2007. Modul IV Manajemen Agribisnis (Analisa Lingkungan Agribisnis. Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian, Jakarta.
Departemen Pertanian. 2008. Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan
Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan
Desi Kamira, 2011. Evaluasi pelaksanaan Program Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan (PUAP) Di Kota Padang. Diakses tanggal 21 Maret 2013
Nuryana, 2009. Program Evaluation. Departemen Sosial RI. Pusdatin Kesos Kementrian Sosial Siti Sawerah, 2012. Evaluasi pelaksanaan Program Pengembangan Usaha Agribisnis Perdesaan pada Usaha tani Padi Di Desa Sungai Duri II Kecamatan Sungai Kunyit Kabupaten Pontianak. Diakses tanggal 30 Maret 2013.
Umar. 2005. Metode Penelitian Untuk Skripsi dan Tesis Bisnis, Jakarta: raja grafindo persada.