Penerapan Model Pembelajaran Kontekstual dengan Menggunakan Media Facebook dalam Pembelajaran Menulis Puisi pada Siswa SMP

Miftakhul Maulidiyah, Riskha Arfiyanti, Mudopar Mudopar

Sari


ABSTRAK

 

Dalam pembelajaran menulis puisi siswa diharapkan mampu menghasilkan sebuah karya yang indah dan bermakna sehingga membuat pendengar atau pembaca merasakan apa yang dirasakan oleh pengarang. Namun, proses penciptaan puisi masih menjadi hambatan bagi siswa. Oleh karena itu, salah satu alternatif yang dapat digunakan dalam pembelajaran menulis puisi yakni model pembelajaran kontekstual bermediakan facebook. Penelitian ini bertujuan mengetahui keefektifan penerapan model kontekstual dengan menggunakan media facebook dalam pembelajaran menulis puisi pada siswa kelas VIII SMP. Metode penelitian yang digunakan yaitu eksperimen kuasi. Data diperoleh melalui tes tertulis dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan 1) rata-rata nilai siswa mengalami peningkatan dalam menulis puisi; 2) model kontekstual memudahkan siswa mengembangkan ide untuk menulis puisi sesuai dengan pengalaman mereka; 3) melalui media facebook, interaksi dalam pembelajaran terjalin dengan baik dan materi pembelajaran dapat tersampaikan dengan fleksibel; 4) karya puisi siswa sudah memuat imaji, diksi, dan majas secara tepat. Secara keseluruhan hasil penelitian ini menunjukkan model pembelajaran kontekstual dengan menggunakan media facebook secara efektif dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam menulis puisi.

 

Kata kunci: Model pembelajaran kontekstual, media facebook, menulis puisi

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Alba, Jonan dan Jesse Stay. 2009. Facebook Super Mudah. Yogyakarta: Venus.

Aqib, Z. 2014. Model-model, Media, dan Strategi Pembelajaran Kontekstual (Inovatif). Bandung: Yrama Widya.

Dirgayuza, S. 2009. Panduan Praktis Mengoptimalkan Facebook. Jakarta: PT Trans Media.

Gani, E. 2014. Kiat Pembacaan Puisi Teori dan Penerapan. Bandung: Pustaka Reka Cipta.

Johnson, Elaine. 2011. Contextual Teaching and Learning. Bandung: Kaifa.

Keraf, Gorys. 2008. Diksi dan Gaya Bahasa. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Komalasari, Kokom. 2014. Pembelajaran Kontekstual. Bandung: PT Refika Aditama.

Maulana, S.F. 2012. Apresiasi dan Proses Kreatif Menulis Puisi. Bandung:Nuansa.

Nadjua. 2014. Buku Pintar Puisi dan Pantun. Surabaya: Triana Media.

Priyatni, E. T. (2012). Membaca Sastra dengan Ancangan Literasi Kritis. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Ruqash, M.Y. 2014. Penggunaan Metode Curah Gagasan Bermediakan Facebook dalam Pembelajaran Menulis Puisi pada Siswa Kelas X Man Cirebon 1. Vol 1 number 10 (10 April 2016).

Rahayu, Sri. 2012. Penerapan Model Pembelajaran Kontekstual dalam Pembelajaran Menulis pada Siswa Kelas XII SMKN 1 Denpasar. Vol 1 number 14. Diambil dari: http://www.jurnalkontekstual.com. (07 April 016).

Sugiyono. 2015. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. 2015. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung:Alfabeta.

Sukino. 2010. Menulis itu Mudah. Yogyakarta. Pustaka Populer.

Trianto. 2007. Model-model Pembelajaran Inovatif BerorientasiKonstruktivisik. Jakarta: Prestasi Pustaka.

Wicaksono, M. A. 2014. Menulis Kreatif Sastra dan Beberapa Model Pembelajarannya. Yogyakarata: Garudhawacana.




DOI: http://dx.doi.org/10.33603/deiksis.v5i2.1162

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Laman Deiksis: http://jurnal.unswagati.ac.id/index.php/Deiksis

Deiksis memiliki p-ISSN 2355-6633 dan e-ISSN 2548-5490

execute(); ?>